Sejarah Kedai Susoh



Gampong Kedai Susoh dahulunya bernama Kedai Padang yang sekarang dikenal dengan Ujung Serangga adalah bekas sebuah “Kerajaan Susoh” dan pelabuhan dagangnya bernama “Teluk Susoh”. Kerajaan ini didirikan oleh “Labai Djakfar” (Labe Jafa) dan keturunan Datuk Tua (Datuk Bagak). Kejayaan kerajaan ini dimulai dari sebelum dan sesudah Kerajaan Aceh Darussalam yang dipimpin oleh Sultan Alaudin Jauhar Alamsyah (1795-1824) dan Sultan Ibrahim (Alaidin Mansyursyah:1836-1870).

Kedai Susoh merupakan pintu gerbang masuknya para pendatang, seperti dari Inggris, Portugis, Belanda, Amerika dan Turki maupun pedagang lokal (daerah) lainnya. Kedai Susoh juga merupakan pusat transaksi perdagangan, dimana di gampong Kedai Susoh berdiri pertokoan lebih kurang 400 (empat ratus) buah toko yang terletak di 150 Meter kearah laut Samudera Hindia, sementara yang tersisa sekarang hanyalah sebagian kecil saja sebelum berpindahnya pusat kota ke Blangpidie menjelang Kemerdekaan Republik Indonesia.




Kedai Susoh

Alamat
Jl. Mesjid Pusaka Gampong Kedai Susoh
Phone
Telp. 0651 - 7554635, Fax. 0651 - 7554636
Email
[email protected]
Website
kedaisusoh.sigapaceh.id

Kontak Kami

Silahkan Kirim Tanggapan Anda Mengenai Website ini atau Sistem Kami Saat Ini.

Total Pengunjung

14.733